Yogyakarta - Jokowi memerintahkan Polri untuk menindak tegas pelaku kerusuhan di PT Pabrik Smelter PT Gunbuster Nickel Industri (GNI), Morowali Utara, Sulawesi Tengah. Terlebih, kerusuhan ini menyebabkan tiga orang meninggal dunia.
Selain itu, kata dia, Jokowi meminta agar kasus tersebut diungkap seterang-terangnya. Kemudian, Jokowi menginstruksikan Polri menjaga agar seluruh kegiatan operasional PT GNI bisa kembali berjalan.
Listyo menuturkan PT GNI akan kembali beroperasi usai terjadi bentrokan yang menyebabkan korban jiwa. Dia pun meminta masyarakat dan pekerja tak mudah terprovokasi.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjelaskan bahwa bentrokan ini dipicu karena adanya provokasi ajakan mogok kerja. Kemudian, kata dia, muncullah unggahan viral seolah-olah telah terjadi pemukulan oleh tenaga kerja asing (TKA) terhadap tenaga kerja Indonesia (TKI).
Listyo menekankan kepolisian akan menindak tegas pelaku-pelaku perusakan dan anarkis. Hal ini agar tak kembali terjadi insiden bentrokan antar pekerja di PT GNI Morowali Utara.
Listyo menyampaikan pihak kepolisian sudah mengatasi peristiwa tersebut. Total ada 71 pelaku perusakan yang diamankan pihak kepolisian dan 17 orang ditetapkan sebagai tersangka.
0 comments:
Post a Comment